KUA Pangandaran Gelar Bimbingan Perkawinan, Siapkan Calon Pengantin Lahirkan Generasi Sehat KUA Kecamatan Portibi kembali menyelenggarakan Bimbingan Perkawinan (Bimwin) Mandiri pada Senin, 23 September 2025. Diikuti oleh 4 pasangan calon pengantin, kegiatan rutin ini bertujuan membekali mereka dengan fondasi keluarga yang kokoh.
Portibi (Humas), KUA Portibi kembali menyelenggarakan Bimbingan Perkawinan (Bimwin) Mandiri pada Senin, 23 September 2025. Diikuti oleh 4 pasangan calon pengantin. kegiatan rutin ini bertujuan membekali mereka dengan fondasi keluarga yang kokoh.
Bimwin kali ini menghadirkan Penghulu dan Penyuluh Agama Islam: Bekal Calon Pengantin Wujudkan Keluarga Harmonis dan sebagai bekal dalam membangun bahtera rumah tangga.
Kegiatan ini berfokus pada dua materi utama:
1. Fondasi Keluarga Sakinah
Bahri Harahap, S.Pd, Penghulu (Ka. KUA Kec. Portibi) menyampaikan bahwa keluarga sakinah tidak hadir begitu saja, melainkan harus dibangun dengan perencanaan matang dan komitmen kuat. Ia memaparkan lima pilar penting untuk mewujudkan rumah tangga yang kokoh.
2. Perencanaan Keluarga Sakinah
Penyuluh Agama Islam Ali Bosar Hasibuan, SH menekankan pentingnya membangun rumah tangga dengan lima pilar keluarga sakinah. "Keluarga sakinah dibangun dengan kesadaran, perencanaan, komunikasi, serta komitmen kuat dari pasangan suami-istri," ujarnya.
Melalui program Bimwin Mandiri, KUA Kec. Portibi berharap calon pengantin siap secara mental dan memiliki pengetahuan yang komprehensif untuk menciptakan keluarga harmonis, sehat, dan berkualitas.