
Setiap calon diberikan masa Kampanye satu hari untuk menyampaikan Visi dan Misi masing – masing Calon Ketua dan Wakil Ketua OSIM yang di damping Mentor masing – masing. Ada banyak Visi dan Misi yang disampaikan untuk mengembangkan dan memajukan Madrasah, warga ataupun siswa siswi Madrasah menyambut antusias kampanye tersebut.
MTsN 4 Padang Lawas Utara mengikuti jalan sehat kerukunan dan berbagai kegiatan lain yang dilaksanakan oleh Kementerian Agama Kabupaten Padang Lawas Utara dengan tema “Ummat Rukun dan Sinergi Indonesia Damai”. Kegiatan ini bertujuan untuk membina kerukunan antar Pegawai yang ada dibawah naungan Kementerian Agama Kabupaten padang lawas utara. Ada berbagai macam kegiatan yang dilaksanakan seperti Jalan sehat Yang dimulai dari lapangan MTsN 2 Padang Lawas Utara dan berakhir di lapangan kantor K
Pemerintah meluncurkan Program GEMAR yaitu Gerakan Ayah Mengambil Rapor Ke Sekolah. Tujuannya untuk Peningkatan peran Ayah dalam keluarga untuk mengetahui perkembangan anaknya dan pentingnya komunikasi antara ayah dan anak. Menumbuhkan rasa percaya diri anak bahwa Ayah juga perduli pada perkembangan dan pendidikannya. Gerakan ini juga bertujuan untuk melawan fenomena Fatherless di Indonesia. Karena selama ini urusan Pendidikan dianggap tugas ibu dan Ayah hanya sebagai pencari Nafkah.
Tema Hari Amal Bakti ke - 80 tanggal 3 Januari 2026 adalah “Umat Rukun dan Sinergi, Indonesia Damai dan Maju”.Kegiatan HAB ini Menjadi momentum refleksi dan komitmen pengabdian seluruh jajaran Kementerian Agama untuk melayani umat beragama dengan nilai nilai Integritas, Profesionalitas, dan Kerukunan. Pernyataan ini di isi dengan berbagai kegiatan sosial, olahraga, Keagamaan dan Upacara Bendera
Dalam laporannya PKM Kesiswaan Siti Hajar Husni Siregar S. Pd I sebagai ketua panitia melaporkan kegiatan pasca semester seperti Bidang Keagamaan : Lomba hapalan Surah Pendek, Lomba Adzan dan lomba Do’a. Kemudian Bidang Olahraga yaitu Lomba Senam. Pelaksanaannya bertempat di MTsN 4 Paluta mulai tanggal 15 sampai dengan 19 Desember 2025 mulai pukul 08.00 sampai dengan selesai.
PKM Kurikulum Madrasah Ermilliani Siregar S. Pd memberikan laporan tentang tata tertib Peraturan Asesmen Sumatif Gasal kepada para Siswa/ siswi bahwa asesmen ini pelaksanaannya dimulai hari ini sabtu 29 November sampai 6 Desember 2025. Waktu pelaksanaan Asesmen Sumatif dimulai Pada pukul 08.00 sampai dengan selesai. Asesmen Sumatif ini dilaksanakan secara online (CBT). Dan Siswa/siswi diharapkan datang tepat waktu ke Madrasah dalam keadaan bersih, rapi dan mematuhi peraturan Asesmen Sumatif